Berlatih “Daur Ulang” Lewat LEGO® Serious FUN®
Walaupun Anda belum pernah mengikuti training dengan metode berbeda – LEGO® Serious FUN®, Anda tentu setidaknya tahu atau pernah memainkan LEGO®. Menyusun dan merakit kepingan berbagai bentuk dan warna, hingga berupa satu benda. Dan dengan adanya berbagai seri diluncurkan, bentuk yang dapat dibuat pun semakin variatif dan canggih. Tidak heran bila pada akhirnya pecinta LEGO® memiliki koleksi ratusan hingga ribuan keping berbeda.
.jpg)
Variasi keping yang dimiliki, membuat pecinta LEGO® semakin kreatif merancang rakitannya. Jika Anda memiliki semua seri yang diproduksi, rasanya tidak berlebihan jika kita katakan bahwa ada begitu banyak kombinasi yang bisa dibuat dan dicoba, bahkan terlalu banyak. Dan ini terbukti saat kita mencoba sendiri. Dalam salah satu sesi LEGO® Serious FUN®, Anda akan diminta untuk memilih sendiri sejumlah keping, dan membuat suatu bentuk. Dengan hasil akhir yang digambarkan dalam pikiran, peserta mengambil kepingan yang dirasa sesuai untuk mewujudkan bayangan hasil tadi. Tidak jarang mereka mengambil kepingan dari seri yang berbeda-beda.

Dalam proses perakitan, keping dari seri yang berbeda sangat mungkin ternyata tidak sesuai dengan kebutuhan. Ada kepingan yang akhinya tidak digunakan, dan membuat hasil akhir tidak sempurna. Saya ingat ketika mengawasi keponakan saya bermain LEGO®. Saat kepingan yang ia pilih tidak sesuai dengan rancangan yang diinginkan, ia akan mengeluarkan “harta karun LEGO®” nya, mengaduk-aduk mencari keping yang sesuai kebutuhan, dan terus merakit. Tapi, itu hanya bisa dilakukan jika Anda memiliki timbunan keping LEGO® aneka seri. Tetapi dalam sesi LEGO® Serious FUN® ini, ada akan belajar melakukan sesuatu yang jarang Anda lakukan; mendaur ulang.
Saat Anda diminta memanfaatkan sumber daya yang dimiliki semaksimal mungkin – demi memenuhi hasil akhir yang diminta, maka Anda akan menjadi lebih kreatif mencoba berbagai kombinasi. Keping “tak layak” yang tadinya Anda singkirkan, menjadi penting dan mendapatkan peran, saat Anda meninjau ulang apa yang bisa Anda lakukan untuk memaksimalkan sumber daya. Ini adalah hal yang jarang – jika tidak terlupakan – kita lakukan di pekerjaan. Meninjau ulang apa yang telah kita anggap sebagai “tidak dapat digunakan”, “tidak dapat diterapkan”, “tidak dapat dicoba”, “gagal” atau “kurang sempurna”. Entah itu pelajaran, pembelajaran, atau pencapaian. Sumber daya, peralatan, hingga manusia pun kerap “terlewatkan”. Apa jadinya jika segala sumber daya yang kita miliki terbatas, seperti yang ditentukan dalam sesi pelatihan bersama LEGO®?
Pengerjaan proyek baru kerap didominasi hal-hal baru pula. Apa yang dulu dianggap gagal atau tidak dapat diterapkan, dilewatkan dalam pilihan. Padahal tidak jarang, apa yang kita butuhkan sudah tersedia. Kita hanya perlu mencoba “mendaur ulang”, melihat kembali apa yang bisa kita manfaatkan, pembelajaran yang bisa kita terapkan, fungsi yang bisa kita modifikasi, dan memenuhi kebutuhan terkini. Perlukah LEGO® Serious FUN® membantu mengingatkan? (HWI)
By BusinessGrowth
Untuk info pelatihan (training), jadwal pelatihan (training), managerial training, tempat pelatihan (training), training for trainers, dan pelatihan (training) programs lain, silakan hubungi kami, BusinessGrowth, lembaga training Indonesia terkemuka.